Ciri-Ciri Gejala Awal Orang
Terkena Penyakit Asam Urat
Tak hanya
diderita oleh orang yang sudah berumur 40 tahun keatas, ada juga orang yang
berumur 35 tahun yang terkena sakit asam urat.
Penyebabnya
tentu saja ada banyak faktor, sehingga untuk orang yang sehat faktor pencegahan
dini sebelum asam urat menyerang merupakan hal yang wajib dilakukan.
Diantara
penyebab asam urat yaitu pola makan yang tidak teratur, dengan tidak teraturnya
pola makan maka asam urat dapat naik dan membahayakan.
Pola
makan tidak teratur disini maksudnya adalah orang yang sembarangan mengkonsumsi
makanan, dalam mengkonsumsi makanan memilih jenis makanan yang akan dikonsumsi
merupakan salahsatu hal yang perlu dilakukan, sebisa mungkin untuk menghindari
makanan yang mengandung purin terlalu tinggi.
Makanan yang mengandung purin terlalu tinggi
diantaranya makanan laut atau jeroan. Jika mengkonsumsi makanan dengan purin
tinggi ini secara tidak terkontrol, maka akan berimbas pada naiknya kadar asam
urat.